Breaking

Rabu, 12 Agustus 2020

Otsus Jilid II Harus Dilanjutkan



Kadistrik Sentani Eroll Yohanis Daisiu, SE mengatakan bahwa pihaknya setuju dengan dilanjutkannya Otonomi Khusus (Otsus) Jilid II.

“Saya setuju sebagai tokoh Masyarakat Papua asli Demta beliau menyampaikan bahwa Otonomi Khusus untuk Papua sudah cukup baik dan harus tetap dilanjutkan,” ujar Eroll Yohanis Daisiu

Eroll Yohanis Daisiu menyampaikan alasanya Otsus masih diperlukan karena untuk mengejar ketertinggalan insfastruktur pembangunan di Provinsi Papua dengan Provinsi lainnya.

Selain itu manfaat Otsus harus betul-betul dapat meningkatkan taraf hidup / kesejahteraan masyarakat asli Papua.

Ia berharap agar evaluasi Otsus dilaksanakan, agar dana Otsus kedepannya bisa dinikmati masyarakat asli Papua dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber ekonomi bagi masyarakat Papua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar